Prosedur dan Ketentuan Layanan Penerjemahan

shape image

Prosedur dan Ketentuan Layanan Penerjemahan

Jasa Penerjemah Tersumpah Resmi

Syarat dan Ketentuan

Dalam proses penterjemahan kami berlakukan prosedur dan ketentuan kepada semua pelanggan, prosedur dan ketentuan tersebut adalah sebagai berikut :

Prosedur
- Dokumen dapat dikirim melalui email (direkomendasikan)
- Dokumen dapat kami ambil ke rumah/kantor, jika terdapat kendala dalam pengiriman melalui email
- Kami berikan total estimasi biaya dan lamanya waktu proses penterjemahan setelah kami tinjau isi dokumen
- Dokumen akan diproses jika sudah melakukan pembayaran DP (Down payment) sekitar 50% dari estimasi biaya
- Dokumen hasil terjemahan dikirim atau dapat diambil langsung oleh pelanggan di kantor kami
- Revisi dan kemungkinan lainnya akan tetap kami terima setelah aduan kami tinjau.

Ketentuan
Format standar hasil terjemahan dalam format:
- Kertas A4 (HVS/80gr)
- Jenis font Courier new, Size 12
- Spasi Double (2)
- Margin, 1:1, 1:1
- Format hasil dapat disesuaikan seperti permintaan pelanggan setelah kami setujui.
© Copyright 2024 Jasa Penerjemah Tersumpah Resmi dan Apostille di Jakarta Sekitarnya
wa